Friday, January 14, 2011

Menduplikasi Soal di Moodle

Saat membuat Quiz di Moodle, kadang kita membuat soal dengan kasus yang sama, atau minimal gambar yg sama.
Misalnya sebuah gambar, dijadikan bahan / cerita /kasus untuk 10 soal. Kalau manual maka kita perlu membuat soal satu-satu dengan gambar yang sama.
Kasus lain, kita ingin membuat soal bervariasi dengan kasus yang sama, sehingga akan kita keluarkan soal tsb bergantian.
Trus bagaimana menduplikasi soal tersebut, atau istilahnya mengkloning soal yang sama??
Cara yang paling mudah adalah mengupdate soal tersebut, kemudian merubah judul soal (title/kode soal), kemudian pertanyaan-serta jawaban, nah dibagian akhir tidak kita Save Changes, tetapi Save as a new question !!
Maka otomatis soal tersebut diduplikasi menjadi soal baru!!

No comments: