Materi Workshop
- What is Blended Learning?
- What is Web 2.0?
- Blog
- Wikis
- Moodle
- Blended Learning with Web 2.0
- Social networking
- Strategi Blended Learning
Materi di kembangkan dari yg pernah saya sampaikan waktu seminar 10-10-10
http://wahyupur.wordpress.com/2010/10/12/blended-learning-with-web-2-0-tools/
Bedannya dengan seminar tersebut, workshop ini setelah diskusi langsung praktek ataupun simulasi.
Sesi praktek dan langsung mencoba ini yang membuat para Dosen antusias untuk mengikuti workshop ini, demikian kesan salah satu Dosen di UM. Waktu sesi tentang Blog seorang Dosen langsung memposting beritana di blog Jurusan Biologi FMIPA UM seperti berikut ini:
Sesi praktek Moodle adalah mencoba aktifitas Forum dan Chat sebagai bentuk komunikasi. Ini sekaligus melanjutkan Workshop ELearning hari Senin kemarin, yg lebih banyak membahas LMS.
Saat sesi Blog, bagi yang belum memiliki Blog langsung membuat blog, dan bagi yang sudah ini merupakan review karena sudah lama tidak ngeBlog :), saking asiknya...makan siang hampir dilewatkan..
Dan seorang Dosen menuliskan di Blognya :
http://ikabioum.blogspot.com/2012/05/ayo-kita-makan-siang-bersama.html
dan yg lain bilang "Ayo para Blogger jangan lupa makan...." Saat makan pun masih interaksi dan diskusi...
Sesi entang Social Networking disampaikan tentang pemanfaatan Facebook untuk pembelajaran, bagaimana membuat Group untuk Mata Kuliah misalnya, mengupload presentasi ke Facebook, menggunakan sebagai forum, memanfaatkan fitur files sebagai menulis Document materi ataupun tugas, dll.
Pada siang hari ada tambahan permintaan maeri yaitu tentang pembuatan Quiz di Moodle, dan sorenya langsung dijelaskan tindak lanjut informasi Penyusunan Proposal Skenario Pengembangan Pembelajaran berbasis Lingkungan Alam Sekitar Berbantuan Komputer dengan model Blended Learning